• SMP NEGERI 1 KOTA SURAKARTA
  • SPENSA JAYA, SPENSA BAHAGIA

SMP Negeri 1 Kota Surakarta dan Fakultas Kedokteran UNS Gelar PKM HGR HKINES: Edukasi Pentingnya Aktivitas Fisik untuk Remaja dan Ibu PKK

 

(Tim PKM HGR HKINES Fakultas Kedokteran UNS, kader PMR SMP Negeri 1 Kota Surakata dan Ibu-ibu PKK RT 003 RW 006. Foto: Dokumentasi Tim PKM HGR HKINES Fakultas Kedokteran UNS)

 

Surakarta, Jumat (16/5/2025) - Dalam rangka mendukung gaya hidup sehat dan mencegah kebiasaan duduk berlebihan (sedentary lifestyle), Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (UNS) melalui Program Kemitraan Masyarakat (PKM) HGR HKINES menyelenggarakan kegiatan edukatif bertajuk “Pentingnya Aktivitas Fisik dalam Upaya Mengatasi Sedentary Lifestyle Pada Remaja”. Acara ini berlangsung di ruang komite SMP Negeri 1 Kota Surakarta pada Jumat (16/5/2025) dan melibatkan siswa-siswi serta ibu-ibu PKK RT 03 RW 06 Kelurahan Manahan.

Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara institusi pendidikan tinggi dan masyarakat dalam mengedukasi pentingnya aktivitas fisik, khususnya di kalangan remaja yang kini rentan terjebak dalam pola hidup pasif akibat kemajuan teknologi dan kebiasaan digital. Eki Putra Rinardi salah satu mahasiswa Fakultas Kedokteran UNS yang menjadi bagian tim PKM HGR HKINES Fakultas Kedokteran UNS, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa SMP dan masyarakat sekitar terhadap bahaya gaya hidup sedentari. “Remaja saat ini banyak menghabiskan waktu duduk, baik saat belajar, bermain gadget, maupun menonton. Padahal, kurang gerak berisiko menyebabkan obesitas, gangguan metabolik, bahkan masalah postur tubuh,” ujarnya.

Acara berlangsung meriah dan interaktif. Sesi penyuluhan diberikan dalam dua segmen: pertama ditujukan kepada para siswa SMP yang disampaikan dengan pendekatan komunikatif dan menyenangkan, dan kedua ditujukan kepada para ibu PKK dengan materi yang lebih aplikatif di lingkungan keluarga. Para peserta diajak memahami peran aktivitas fisik dalam menjaga kesehatan jantung, meningkatkan fokus belajar, serta menumbuhkan kebiasaan sehat sejak dini. Tidak hanya teori, kegiatan ini juga dilengkapi dengan sesi praktik senam ringan yang bisa dilakukan di rumah maupun sekolah, dipandu langsung oleh mahasiswa kedokteran yang tergabung dalam tim PKM.

Kepala SMP Negeri 1 Kota Surakarta, Ibu Sri Wuryanti, S.Pd., M.Pd., mengapresiasi inisiatif ini. “Kegiatan ini sangat positif, apalagi menyasar dua generasi sekaligus: remaja dan orang tua. Harapannya, materi yang diperoleh hari ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari agar anak-anak kita tumbuh sehat dan aktif,” ujar beliau. Sementara itu, Ketua PKK RT 03 RW 06 Manahan, Ibu Indri Arikarini, juga menyambut baik program ini. “Kami senang bisa ikut terlibat. Ibu-ibu jadi lebih paham bagaimana mengajak anak aktif bergerak, tidak melulu bermain HP. Ini sangat berguna.”

Kegiatan PKM HGR HKINES ini diakhiri dengan pembagian leaflet edukasi, sesi tanya jawab, serta pembentukan kelompok kecil yang akan memonitor kebiasaan fisik siswa dan warga selama satu bulan ke depan sebagai bentuk keberlanjutan program. Dengan adanya kolaborasi semacam ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya aktivitas fisik semakin meningkat dan menjadi bagian dari gaya hidup sehat masyarakat Surakarta, khususnya generasi muda.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pembagian Tablet Tambah Darah (TTD) dan Makanan Pendamping

06/10/2025 09:58 - Oleh Administrator - Dilihat 142 kali
Solopos: Ikut Kompetisi JDIE di Jepang, Tim Inovasi SMP Negeri 1 Solo Raih 2 Medali Emas

Tim inovasi dari SMP Negeri atau SMPN 1 Solo berhasil membuat harum nama Indonesia di kancah internasional dengan mendapat dua medali emas di ajang Japan Design Idea and Invention Expo

11/07/2025 08:10 - Oleh Administrator - Dilihat 509 kali
Murid SMP Negeri 1 Kota Surakarta Antusias Ikuti Training Aktivitas Fisik Bersama Tim PKM HRG-HKINES 2025

Tim PKM HRG-HKINES FK UNS Mengecek Kesehatan Murid-murid SMP Negeri 1 Kota Surakarta (dokumentasi foto : Tim PKM HRG-HKINES FK UNS)   Surakarta – Sebagai upaya memperkuat

26/06/2025 16:58 - Oleh Administrator - Dilihat 214 kali
GEMA Edisi Juni 2025

  Gema Edisi Juni 2025

14/06/2025 11:09 - Oleh Administrator - Dilihat 331 kali
Sapa Gizi Berbagi Nutrisi : Implementasi Inovasi Bangga Kencana untuk Cegah Stunting oleh SMP Negeri 1 Kota Surakarta

  (Duta SSK, Kepala Sekolah, dan Guru SMP Negeri 1 Kota Surakarta Bersama dengan Kader Posyandu Sahabat Sehat RT 003 RW 006. Foto: Dokumentasi Tim SSK SMP Negeri 1 Kota Surakart

14/06/2025 08:20 - Oleh Administrator - Dilihat 431 kali
SMP Negeri 1 Kota Surakarta Tampilkan Inovasi Cemerlang dalam Gelar Karya dan Workshop STEAM Dinas Pendidikan Surakarta

  Perwakilan SMP Negeri 1 Kota Surakarta dalam acara Gelar Karya Inovasi Dinas Pendidikan Kota Surakarta. (Foto : Tim Media SMP Negeri 1 Kota Surakarta)   Surakarta &mda

15/05/2025 07:54 - Oleh Administrator - Dilihat 415 kali
Fakultas Kedokteran UNS Gelar Sosialisasi Pentingnya Aktivitas Fisik untuk Atasi Sedentary Lifestyle pada Siswa SMP Negeri 1 Kota Surakarta

  (Pemaparan materi tentang Antropometri dan BMI oleh tim P2M FK UNS. Foto: Dokumentasi Tim Media SMP Negeri 1 Kota Surakarta)   Surakarta — Fakultas Kedokteran Uni

14/05/2025 09:21 - Oleh Administrator - Dilihat 457 kali
Murid dan Guru Antusias Ikuti Sosialisasi Edukasi Pentingnya Aktivitas Fisik Bersama Tim PKM HRG-HKINES 2025

Tim PKM HRG-HKINES FK UNS Bersama dengan Murid-murid SMP Negeri 1 Kota Surakarta (dokumentasi foto : Tim PKM HRG-HKINES FK UNS)     Surakarta – Tim PKM HRG-HKINES F

12/05/2025 16:05 - Oleh Administrator - Dilihat 154 kali